Satpol PP Kapuas Hulu Ikuti Apel Gelar Pasukan Operasi “Zebra Kapuas 2025” di Mapolres Kapuas Hulu

Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Kapuas Hulu turut serta dalam Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Kewilayahan “Zebra Kapuas 2025” di Lapangan Mapolres Kapuas Hulu yang dilaksanakan pada hari Senin (17/11/2025).

Apel gelar pasukan ini digelar sebagai bentuk pengecekan akhir kesiapan personel dan sarana prasarana dalam rangka mendukung Operasi Zebra Kapuas 2025, yang fokus pada peningkatan disiplin lalu lintas serta menekan angka kecelakaan di wilayah Kapuas Hulu.

Turut hadir pula Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Bahtiar, S.P, M.Si sebagai tamu undangan dan Syaiful Anwar selaku Komandan Regu, bersama 13 personel Satpol PP lainnya. Mereka bergabung dengan jajaran kepolisian, TNI, Dishub, dan berbagai unsur terkait lainnya.

Pelaksanaan apel berlangsung secara tertib dan khidmat, dengan rangkaian pemeriksaan pasukan yang dipimpin langsung oleh jajaran Polres Kapuas Hulu. Di akhir kegiatan, seluruh elemen yang terlibat menyatakan siap mendukung kelancaran pengoperasian.

Dengan selesainya apel gelar pasukan ini, seluruh personel dari kepolisian maupun instansi terkait dinyatakan siap untuk terjun ke lapangan dalam pelaksanaan Operasi Zebra Kapuas 2025 demi mewujudkan keamanan, keselamatan, perdamaian, dan kelancaran lalu lintas di Kabupaten Kapuas Hulu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

×

Hallo!

Selamat datang di Satpol PP Kapuas Hulu. ini adalah Layanan Pengaduan Pelanggaran Perda/ Perkada/ K3. Hubungi Kami disini apabila anda menemukan perbuatan atau kejadian Pelanggaran Perda/ Perkada/ K3. Informasi mengenai Pelayanan ini, Klik : Layanan Pengaduan Perda

Apakah anda Puas atau Tidak Puas dgn layanan kami? isi kuesioner disini  - Laporan Kuesioner

× Layanan Pengaduan Whatsapp